10.11.2011

Apa itu Android? #1

Andorid?? yap mungkin sebagian dari kita udah banyak yang tau apa sih yang namanya android itu dan gimana seh model dari android itu dan bagaimana perkembangannya hingga sekarang. Nah, saya disini akan memberikan atau lebih tepatnya berbagi pengetahuan yang saya punya kepada para pengunjung blog ini tentang apa sih android itu dan bagaimana perkembangannya dari dulu sampai sekarang?
Oke, sebelumnya saya minta maaf jika ada penjelasan dari saya yang salah, mohon dimaklumi karna saya juga sedang berproses. Kasih saran dan komentarnya ya :) . Terima Kasih dan Selamat Membaca.


Android, android adalah suatu Operation System atau Sistem Operasi untuk telpon seluler yang berbasis Linux. Android sendiri bersifat open source atau platform terbuka yang menyediakan semacam kebebasan kepada pengembang buat menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak.
Android mempunyai sejarah yang sangat panjang jika kita mengetahui lebih dalam atau mengenal lebih jauh apa itu android maka kita akan tahu bagaimana android bisa seperti sekarang yang notabenenya dulu dianggap sebelah mata untuk menyaingi smartphone semacam Blackberry, tapi sekarang sudah berbeda bahkan perusahaan dari Blackberry yang berpusat di Canada pun seperti kebakaran jenggot dengan semakin gencarnya pihak android meluncurkan fitur-fitur yang tak kalah hebatnya dari smartphone seperti Blackberry.

Pada bulan Juli 2000, Google mulai bekerjasama dengan Android Inc., perusahaan yang berada di Palo Alto, California Amerika Serikat. Para pendiri Android Inc. bekerja pada Google, nama-nama pendiri yang bekerja di google antara lain: Andy Rubi, Rich Miner, Nick Sears, dan Chris White. Saat itu banyak yang menganggap fungsi Android Inc hanyalah sebagai perangkat lunak pada telepon seluler saja. Sejak saat itu muncul rumor bahwa Google hendak memasuki pasar telepon seluler. Di perusahaan Google, tim yang dipimpin Rubin bertugas mengembangkan program perangkat seluler yang didukung oleh kernel Linux. Hal ini menunjukkan indikasi bahwa Google sedang bekerja untuk menghadapi persaingan dalam pasar telepon seluler bahkan tablet sekalipun.

Selanjutnya adalah tentang perkembangan android dari rilis pertama kali sampai sekarang versi terbarunya yakni versi 3.0(Honeycomb) dan android sekarang juga sudah bekerja sama atau bergabung dengan beberapa smart mobile seperti nokia dan sony erricson.

Produk Awal dari Android :


Sekitar September 2007 sebuah studi melaporkan bahwa Google mengajukan hak paten aplikasi telepon seluler (akhirnya Google mengenalkan Nexus One, salah satu jenis telepon pintar GSM yang menggunakan Android pada sistem operasinya. Telepon seluler ini diproduksi oleh HTC Corporation dan tersedia di pasaran pada 5 Januari 2010).
Pada 9 Desember 2008, diumumkan anggota baru yang bergabung dalam program kerja Android ARM Holdings, Atheros Communications, diproduksi oleh Asustek Computer Inc, Garmin Ltd, Softbank, Sony Ericsson, Toshiba Corp, dan Vodafone Group Plc. Seiring pembentukan Open Handset Alliance, OHA mengumumkan produk perdana mereka, Android, perangkat bergerak (mobile) yang merupakan modifikasi kernel Linux 2.6. Sejak Android dirilis telah dilakukan berbagai pembaruan berupa perbaikan bug dan penambahan fitur baru.
Telepon pertama yang memakai sistem operasi Android adalah HTC Dream, yang dirilis pada 22 Oktober 2008. Pada penghujung tahun 2009 diperkirakan di dunia ini paling sedikit terdapat 18 jenis telepon seluler yang menggunakan Android.


Android v1.1
Google merilis Android versi 1.1 pada tanggal 9 Maret 2009. Android versi ini dilengkapi dengan pembaruan estetis pada aplikasi, jam alarm, voice search (pencarian suara), pengiriman pesan dengan Gmail, dan pemberitahuan email.
Google kembali merilis telepon seluler dengan menggunakan Android dan SDK (Software Development Kit) dengan versi 1.5 (Cupcake) pada Mei 2009. Terdapat beberapa pembaruan termasuk juga penambahan beberapa fitur dalam seluler versi ini yakni kemampuan merekam dan menonton video dengan modus kamera, mengunggah video ke Youtube dan gambar ke Picasa langsung dari telepon, dukungan Bluetooth A2DP, kemampuan terhubung secara otomatis ke headset Bluetooth, animasi layar, dan keyboard pada layar yang dapat disesuaikan dengan sistem.


Android versi 1.6 (Donut)


Donut (versi 1.6) dirilis pada September dengan menampilkan proses pencarian yang lebih baik dibanding sebelumnya, penggunaan baterai indikator dan kontrol applet VPN. Fitur lainnya adalah galeri yang memungkinkan pengguna untuk memilih foto yang akan dihapus; kamera, camcorder dan galeri yang dintegrasikan; CDMA / EVDO, 802.1x, VPN, Gestures, dan Text-to-speech engine; kemampuan dial kontak; teknologi text to change speech (tidak tersedia pada semua ponsel; pengadaan resolusi VWG.

Android versi 2.0/2.1 (Eclair)


Pada 3 Desember 2009 kembali diluncurkan ponsel Android dengan versi 2.0/2.1 (Eclair), perubahan yang dilakukan adalah pengoptimalan hardware, peningkatan Google Maps 3.1.2, perubahan UI dengan browser baru dan dukungan HTML5, daftar kontak yang baru, dukungan flash untuk kamera 3,2 MP, digital Zoom, dan Bluetooth 2.1.
Untuk bergerak cepat dalam persaingan perangkat generasi berikut, Google melakukan investasi dengan mengadakan kompetisi aplikasi mobile terbaik (killer apps - aplikasi unggulan). Kompetisi ini berhadiah $25,000 bagi setiap pengembang aplikasi terpilih. Kompetisi diadakan selama dua tahap yang tiap tahapnya dipilih 50 aplikasi terbaik.


Android versi 2.2 (Froyo: Frozen Yoghurt)


Pada 20 Mei 2010, Android versi 2.2 (Froyo) diluncurkan. Perubahan-perubahan umumnya terhadap versi-versi sebelumnya antara lain dukungan Adobe Flash 10.1, kecepatan kinerja dan aplikasi 2 sampai 5 kali lebih cepat, intergrasi V8 JavaScript engine yang dipakai Google Chrome yang mempercepat kemampuan rendering pada browser, pemasangan aplikasi dalam SD Card, kemampuan WiFi Hotspot portabel, dan kemampuan auto update dalam aplikasi Android Market,

Android versi 2.3 (Gingerbread)


Pada 6 Desember 2010, Android versi 2.3 (Gingerbread) diluncurkan. Perubahan-perubahan umum yang didapat dari Android versi ini antara lain peningkatan kemampuan permainan (gaming), peningkatan fungsi copy paste, layar antar muka (User Interface) didesain ulang, dukungan format video VP8 dan WebM, efek audio baru (reverb, equalization, headphone virtualization, dan bass boost), dukungan kemampuan Near Field Communication (NFC), dan dukungan jumlah kamera yang lebih dari satu.

Android versi 3.0/3.1 (Honeycomb)


Android Honeycomb dirancang khusus untuk tablet. Android versi ini mendukung ukuran layar yang lebih besar. User Interface pada Honeycomb juga berbeda karena sudah didesain untuk tablet. Honeycomb juga mendukung multi prosesor dan juga akselerasi perangkat keras (hardware) untuk grafis. Tablet pertama yang dibuat dengan menjalankan Honeycomb adalah Motorola Xoom. Perangkat tablet dengan platform Android 3.0 akan segera hadir di Indonesia. Perangkat tersebut bernama Eee Pad Transformer produksi dari Asus. Rencana masuk pasar Indonesia pada Mei 2011.


Logo-logo dari semua macam atau versi Android :

Android Honeycomb

Android Froyo

Android Cupcake

Android Donut

Android Eclair

Nah,udah pada tau kan apa aja versi dari android dari yang versi 1.1 sampai sekarang versi 3.0(honeycomb), selanjutnya gak fair banget kan kalo kita udah mengenal apa itu android dan sejarah perkembangannya dari dulu sampai sekarang tapi kita belum juga tahu apa aja sih fitur-fitur dari android dan apa sih kelemahan dari sistem operasi android ini. Oke saya janji pada postingan selanjutnya saya akan membedah apa saja yang menjadi kelemahan serta keunggulan dari produk muktahir yang satu ini. jadi mohon bersabar ya! hehe.

Saya meminta maaf sebesar-besarnya apabila dari postingan saya ada yang salah, mohon dimaklumi karena hakekat manusia adalah diciptakan untuk belajar dari kesalahan dan tak ada satupun mahkluk Tuhan di dunia ini yang luput dari kata salah.Atas kunjungannya saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya semoga kunjungan anda menjadi semangat hidup saya untuk menjadi yang lebih lagi. Akhir kata saya mengucapkan Assalamualaikum wr.wb dan Salam Sejahtera!!

Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat. FORZA MILAN and INDONESIA!!
Share on :
Bookmark and Share
| 10.11.2011 | 0 komentar

Ditulis Oleh : Unknown Berbagi Informasi Yuk ! | Catatan Angga

Artikel Apa itu Android? #1 ini diposting oleh Unknown pada tanggal 10.11.2011. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

:: Get this widget ! ::

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah menyempatkan waktu untuk berkunjung ke blog saya ini. Silahkan anda berkomentar ditempat yang sudah di sediakan di bawah.

Kritik anda sepedas apapun pasti akan saya terima, karena itu yang menjadikan saya lebih kuat nantinya . Thanks ! :D